Pameran Teknologi Percetakan

Surabaya - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jatim menggelar pameran teknologi terkini yakni industri pengemasan dan percetakan. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jatim Ir Cipto Budiono mengatakan, pameran yang digelar mulai 16-19 Juli di Gramedia Expo Surabaya itu bertujuan membantu pelaku industri tentang cara mengemas produk yang baik untuk produk yang akan dipasarkan. Selain itu sebagai ajang promosi bidang perindustrian, baik industri besar, menengah atau Usaha Kecil Menengah (UKM). Terutama di bidang industri pengemasan dan percetakan," katanya saat dihubungi, Kamis (17/7/2008).


Pameran yang diikuti 135 peserta ini memamerkan dunia grafika. Seperti mesin cetak, mesin pengemasan, produk kertas, tinta, berbagai material promosi, hingga desain grafis. Kami ingin pelaku industri grafika bisa mendapatkan perkembangan up to date. Apa yang terjadi dalam industri grafika global, informasinya bisa didapatkan dalam pameran ini," harapnya. Cipto menjelaskan, pertumbuhan industri grafika makin berkembang. Dia menilai sektor industri grafika prospeknya akan lebih menjanjikan. Terlebih lagi dengan penyerapan teknologi yang juga semakin modern. "Dari proses produksi yang diperlihatkan menunjukkan pelayanan produksi yang makin singkat. Ini berarti akan mampu meningkatkan daya saing sektor usaha grafika," katanya.


Dalam pameran tersebut juga dikeluarkan hasil-hasil karya lomba desain kemasan kategori makanan minuman dan produk tembakau yang masuk nominasi. Yang sebelumnya sudah disaring dan dilakukan penjurian pada 22 Mei 2008 lalu. Selain itu digelar juga Klinik Grafika yakni, ajang konsultasi bagi� pelaku industri grafika dan seminar yang bertemakan Packaging For Export untuk memberi informasi tambahan bagi masyarakat Jatim.(fat/fat)

 

sumber : [http://surabaya.detik.com/read/2008/07/17/094814/973149/466/disperindag-gelar-pameran-teknologi ]

 

WhatsApp

 


Berita dan Info

Artikel dan Esai